Sukses

Masalah Izin Kerja, Salah Belum Bisa Dimainkan Liverpool

Liverpool membeli Salah dari AS Roma.

Liputan6.com, Liverpool - Mohamed Salah belum bisa melakoni pertandingan debutnya bersama Liverpool. Winger internasional Mesir itu masih harus menyelesaikan masalah izin kerja di Inggris.

Salah harus mengurus visa bekerja di Inggris terlebih dahulu untuk bisa bermain dengan Liverpool di laga persahabatan sekalipun. Namun, Salah masih bisa tetap menjalani latihan bersama anak-anak asuhan Jurgen Klopp lainnya.



Pada pertandingan uji coba antara Liverpool melawan Tranmere, Rabu (12/7/2017), Salah belum dapat dimainkan. Salah masih harus melengkapi berkas-berkasnya.  

"Mo Salah telah berada di sini menjalani latihan, namun tak dapat bermain karena peraturan, sehingga kami harus menerimanya," kata Klopp, seperti dilansir situs resmi Liverpool.

"Kami akan berusaha mendapat izin kerja atau visa untuknya, saya tak tahu apa yang kami perlukan untuk mendapatkannya. Tapi, kami mesti pergi ke Paris dan meninggalkannya di sana untuk sehari atau dua, lalu Salah akan kembali. Kami berharap dia segera bisa bermain," jelas pelatih asal Jerman ini.
 
Liverpool memboyong Salah dari AS Roma pada Juni lalu dengan nilai transfer 42 juta euro. Sebelumnya, Salah sempat membela klub Liga Inggris lainnya, Chelsea, namun kurang bersinar.

Saksikan video menarik di bawah ini:

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Mohamed Salah