Sukses

Liga 1: Jamu Persipura, Arema Tampil dengan Skuat Inti

Arema akan menurunkan pemain senior saat menjamu Persipura pada pekan ke-15 Liga 1 di Stadion Kanjuruhan, Minggu (16/7/2017) malam WIB.

Liputan6.com, Malang - Memasuki pekan ke-15 Liga 1, Arema FC akan memanfaatkan peraturan sementara PSSI yang tidak mewajibkan memainkan pemain U-23 saat bertemu Persipura. Tim berjuluk Singo Edan itu diprediksi tampil dengan kekuatan penuh dengan mengisi startiing line up mereka dengan pemain senior.

Pelatih Arema Aji Santoso mengatakan, meski timnya akan bermain di kandang, Persipura tetap perlu diwaspadai. "Persipura terkenal dengan permainannya yang cepat, selain itu stamina pemainnya pun ada di atas rata-rata," ujar Aji Santoso di Malang kepada Liputan6.com, Sabtu (15/7/2017).

Selain itu, tambah Aji, tim Mutiara Hitam juga diisi pemain senior yamg tidak kalah bagusnya dari sisi jam terbang bertanding, Maka dari itu, dia pun menyiapkan pemain terbaiknya guna menghalau pergerakan lawan di lini pertahanan Arthur Cunha Cs.

"Menghadapi Persipura bukan hal yang mudah, tetapi saya sudah menyiapkan pemain yang juga tidak kalah apiknya untuk menahan dan memberikan perlawanan dilaga besok," imbuhnya.

Tim yang dikapteni Ahmad Alfarizi ini menargetkan tiga poin untuk laga kandangnya. Berbekal kemenangan dalam dua laga sebelumnya dan kesiapan tim, Arema diharapkan mampu mempertahankan posisi di papan atas klasemen sementara.

"Meski jadwal recovery mepet, kita memiliki banyak pemain berkualitas. Dengan bermain sesuai instruksi dan skema yang sudah disiapkan, saya yakin bisa mendapat tiga poin," ucap Aji.

Laga Arema kontra Persipura akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu (16/7/2017) malam WIB.

Saksikan video menarik berikut ini:

 

 

Â