Sukses

Lukaku Gabung MU, Rashford Tak Sabar Berduet

Marcus Rashford menilai bergabungnya Romelu Lukaku ke Manchester United (MU) berdampak positif.

Liputan6.com, Manchester - Marcus Rashford menilai bergabungnya Romelu Lukaku ke Manchester United (MU) berdampak positif. Striker berusia 19 tahun ini menganggap Lukaku menambah alternatif lini serang MU.

"Saya pikir bukan cuma duet saya dan Lukaku. Kami bisa bermain dengan duet Martial dan Lukaku. Kampi punya pilihan opsi berbeda yang bisa dimainkan. Itu menambah kans kami untuk menang," ujar Rashford, seperti dilansir Soccerway.

Lukaku bergabung dengan MU dari Everton pada bursa transfer musim panas ini. Kabarnya, MU harus menggelontorkan dana hingga 75 juta pound sterling untuk memboyong striker asal Belgia ini.



Striker berusia 24 tahun ini sudah menyumbang satu gol saat MU mengalahkan Real Salt Lake 2-1 di partai pramusim di Selasa (18/7/2017) Rio Tinto Stadium, Amerika Serikat. Rashford pun yakin, rekan setimnya itu bakal mencetak banyak gol bagi The Red Devils.

"Saya pikir dia sedang menjalani fase puncak dalam kariernya dan dia telah mencetak banyak gol di tiga atau empat musim belakangan," jelas pemain asal Inggris ini.

"Dia sedang berada di klub bagus dalam kariernya dan mungkin dia datang di waktu yang tepat," tutur Rashford.