Sukses

Usai Lawan Real Madrid, Neymar Ucapkan Salam Perpisahan

Laga El Clasico melawan Real Madrid di Miami, Minggu (30/7/2017) disebut menjadi laga terakhir Neymar bersama Barcelona.

Liputan6.com, Miami - Laga El Clasico melawan Real Madrid di Miami, Minggu (30/7/2017) disebut menjadi laga terakhir Neymar bersama Barcelona. Pasalnya, penyerang asal Brasil itu bakal hengkang ke Paris Saint-Germain (PSG) untuk musim depan.

Seperti dilansir Soccer Laduma, Neymar sudah mengucapkan salam perpisahan pada Andres Iniesta dan kawan-kawan usai laga itu. Pertandingan melawan Real Madrid itu dimenangkan Barcelona dengan skor 3-2.

Tiga gol Barcelona masing-masing dilesakkan Lionel Messi, Ivan Rakitic, dan Gerard Pique. Sementara, gol Real Madrid datang dari Matteo Kovacic dan Marco Asensio.

Usai pertandingan, Neymar terlihat menghampiri juga ruang ganti Real Madrid. Inilah yang membuat spekulasi beredar kalau Neymar juga mengucapkan salam perpisahan pada lawan-lawannya tersebut.

Isu bakal hengkangnya Neymar ke PSG sudah santer terdengar sejak awal bursa transfer. Barcelona bersikukuh mempertahankan pemain berusia 25 tahun tersebut dengan mematok klausul pembelian fantastis.

Ya, Blaugrana, julukan Barcelona, mengharuskan PSG membayar 222 juta euro jika ingin membawa pergi Neymar. Harga tersebut jauh lebih tinggi dari yang dibayarkan Manchester United kala memboyong Paul Pogba dari Juventus di awal musim lalu.

Ketika itu, MU membayar 99 juta euro pada Juventus. Jumlah itu membuat Pogba jadi pemain termahal dunia menggantikan Gareth Bale. *

Saksikan video menarik di bawah ini:

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça

    Barcelona

  • Real Madrid adalah klub besar sepak bola asal Spanyol yang bermain dalam La Liga
    Real Madrid adalah klub besar sepak bola asal Spanyol yang bermain dalam La Liga

    Real Madrid