Liputan6.com, Dortmund - Direktur Olahraga Borussia Dortmund Michael Zorc menolak laporan yang mengklaim bahwa Ousmane Dembele telah menyetujui kesepakatan pribadi dengan Barcelona.
Dembele sebelumnya selalu dikait-kaitkan dengan kepindahan ke Barcelona. Klub raksasa Liga Spanyol itu, sedang mencari pengganti Neymar setelah pemain internasional Brasil itu, pindah ke Paris Saint-Germain.
Baca Juga
CEO Dortmund Hans-Joachim Watzke sebelumnya menegaskan akan membutuhkan lebih dari 100 juta euro untuk menggoda timnya agar membiarkan pemain berusia 20 tahun itu meninggalkan Signal Iduna Park.
Namun, Zorc membantah sebuah laporan dari Prancis yang mengklaim bahwa Dembele telah menyetujui persyaratan pribadi dengan Barcelona.
"Saya tidak mengetahui adanya komitmen," katanya kepada wartawan setelah Dortmund mengalahkan Rot-Weiss Erfurt 5-2 dalam pertandingan persahabatan pra-musim.
Advertisement
Zorc berharap spekulasi Dembele akan berakhir dalam waktu dekat. "Ini pasti akan menemani kita untuk sementara waktu," katanya. "Tidak masuk akal untuk mengomentari rumor permanen ini setiap saat."
Sementara itu, Dembele mengatakan pekan lalu bahwa dirinya merasa senang dikaitkan dengan Barcelona.