Liputan6.com, Bandung - Duel Arema FC lawan Persib Bandung, Sabtu (12/8/2017) di lanjutan kompetisi Liga 1 diprediksi berlangsung sengit. Pasalnya, kedua tim dipastikan bisa turun dengan kekuatan terbaik.
Baca Juga
Advertisement
Persib, yang datang sebagai tamu di Stadion Kanjuruhan, sudah menyiapkan pasukan terbaik demi meraih poin di laga ini. Caretaker pelatih Herrie Setyawan sudah sepekan lebih menyiapkan pasukannya.
"Kita semua tau Arema tim yang besar. Tak mudah mengalahkan tim sekelas Arema. Apalagi mereka bermain di kandang yang mana di dukung suporter yang begitu besar juga," ujar Herrie.
Untuk itulah, kata Herrie, mereka perlu menyiapkan tim terbaiknya. "Kami juga ingin memberikan tontonan yang berkelas besok malam," ujar Herrie, lagi.
Sementara itu, terkait penyerang baru Persib, Ezechiel N'Douassel, Herrie belum bisa memberikan kepastian. Dia belum yakin bisa langsung menurunkan pemain asal Chad itu.
"Chiel memang kita bawa. Kemarin secara kondisi tubuh dia baik, cuma untuk bisa tampil atau tidak kita belum tahu," imbuh Herrie.
Maitimo 100 Persen
Sementara itu, mantan pemain Arema yang kini memperkuat Persib, Maitimo mengatakan senang bisa kembali ke Malang. Namun, dia akan 100 persen membela Maung Bandung yang kini mengontraknya.
"Saya dulu masuk dan keluar Arema dengan baik. Jadi saya rasa tak ada masalah dengan tim lama saya dan juga suporter Aremania," ujar pemain naturalisasi asal Belanda itu.
Dia menambahkan, "Yang terpenting saya akan menunjukkan permainan terbaik saya karena melihat kekuatan Arema yang memiliki banyak pemain bagus."
Advertisement