Sukses

Spalletti Klaim Perisic Ingin Bertahan di Inter Milan

Perisic tampil gemilang bersama Inter Milan musim lalu. Ia menyumbangkan 11 gol dan 12 assist.

Liputan6.com, Milan - Pelatih Inter Milan Luciano Spalletti mengklaim winger Kroasia Ivan Perisic ingin bertahan di klubnya. Padahal, sang pemain sedang jadi incaran beberapa klub besar.

Perisic tampil gemilang bersama Inter Milan musim lalu. Ia menyumbangkan 11 gol dan 12 assist. Dia juga merupakan pemain yang bisa bermain di banyak posisi dan memiliki keunggulan dari segi kecepatan sesuai fungsinya sebagai winger kiri.

Pemain 28 tahun itu jadi incaran Manchester United pada bursa transfer ini. Setan Merah juga sudah dua kali menawar Perisic. Namun, Inter Milan selalu menolaknya. La Beneamata tak mau melepas Perisic di bawah harga 55 juta euro.



"Perisic bertekad untuk tetap bertahan di Inter, " kata Spalletti kepada Sky Sports Italia.

"Dia berbicara seperti pemain yang ingin melakukannya dengan baik dan bersikap profesional," Spalletti menambahkan.

Klub lain yang juga mulai ikut perburuan Perisic adalah Barcelona. Azulgrana sedang sibuk mencari pengganti Neymar dan Perisic jadi salah satu kandidatnya.

Nama lain yang juga jadi calon pengganti Neymar adalah Philippe Coutinho (Liverpool) dan Ousmane Dembele (Borussia Dortmund).