Sukses

Kapten PSG Dukung Upaya Timnya Bajak Mbappe dari Monaco

Kapten Paris Saint-Germain (PSG), Thiago Silva, yakin Kylian Mbappe bisa jadi pemain penting bagi PSG.

Liputan6.com, Monaco - Kapten Paris Saint-Germain (PSG), Thiago Silva, menyambut baik rencana timnya merekrut Kylian Mbappe dari AS Monaco. Menurutnya, Mbappe bisa jadi pemain penting bagi PSG. 

"Saya pikir untuk tim seperti PSG, dia bisa jadi pemain penting dan menarik," ujar Thiago Silva seperti dilansir Soccerway.

PSG baru saja menuntaskan transfer Neymar dari Barcelona senilai 222 juta euro. Meskipun demikian, Le Parisien ternyata belum berhenti memburu pemain di bursa transfer.

Kabar terkini menyebut, PSG siap memboyong Kylian Mbappe dari AS Monaco. Untuk diketahui, Mbappe sendiri kabarnya tengah diincar Real Madrid.

Monaco tak tinggal diam pemain andalannya diincar tim lain. Manajemen Monaco menetapkan harga hingga 100 juta euro untuk klub yang berminat pada Mbappe.

Kylian Mbappe menjadi pemain incaran klub-klub Eropa setelah tampil cemerlang di musim lalu. Ia membawa AS Monaco juara Liga Prancis sekaligus ke semifinal Liga Champions.

Selama tiga musim membela Monaco dari 2015/16, Mbappe telah bermain 60 kali dan mencetak 27 gol. 

"Mbappe adalah pemain yang ingin mencetak gol. Ia juga bisa menggiring bola dengan baik," ujar Thiago Silva.

"Dari apa yang saya lihat di TV, dia juga pemain yang dewasa," kata Thiago Silva mengakhiri.

Saksikan juga video menarik lainnya: