Liputan6.com, Kuala Lumpur - Bek Timnas Indonesia U-22, Gavin Kwan Adsit, mendapatkan perlakuan keras dari pemain Timor Lester. Dia sempat diinjak pemain lawan saat berduel di Stadion Selayang, Minggu (20/8/2017) pada Grup B SEA Games.
Sepanjang pertandingan, Timor Lester bermain keras untuk menyamakan skor setelah tertinggal dari Timnas Indonesia U-22. Evan Dimas dan kawan-kawan sering mendapat tekel-tekel keras.
Baca Juga
"Iya tadi sempat diinjak. Tapi sekarang sudah tidak apa-apa, hanya memar. Sudah dikompres sekarang sudah membaik," ujar Gavin usai pertandingan.
Bek kanan milik Barito Putera itu tak mau memikirkan perlakuan keras lawan. Baginya, kemenangan 1-0 atas Timor Lester sangat penting untuk menemukan langkah Timnas Indonesia U-22 ke babak semifinal.
"Kita puas dengan kemenangan ini. Masih ada dua pertandingan lagi, kita harus fokus dan pemulihan cepat," ucapnya.
Pada laga selanjutnya, tim besutan Luis Milla itu akan melawan negara terkuat di Grup B, Vietnam, Selasa (22/8/2017). Gavin optimistis Timnas Indonesia U-22 bisa menang.
"Kita semua ada rotasi pemain, itu pasti, kita harus fokus. Kami sudah lama persiapan. Kita sudah menunggu-nunggu pertandingan melawan Vietnam. Saya optimistis kami dapat tiga poin," kata Gavin.
Advertisement
Â