Sukses

Ibrahimovic Kembali, MU Takkan Belanja Pemain di Januari

Ibrahimovic telah resmi kembali ke MU. Pemain asal Swedia tersebut diikat dengan kontrak selama satu musim.

Liputan6.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU) Jose Mourinho memastikan timnya takkan belanja pemain di bursa transfer musim dingin nanti. Sebab, Zlatan Ibrahimovic akan kembali bermain untuk Setan Merah.

Ibrahimovic telah resmi kembali ke MU. Pemain asal Swedia tersebut diikat dengan kontrak selama satu musim. Namun, Ibrahimovic tak bisa langsung bermain.

Sebab, ia masih menjalani proses pemulihan cedera lutut yang ia alami pada musim 2016-17. "Ibrahimovic baru akan kembali pada bulan Januari," kata Mourinho kepada BT Sport.

"Ketika bursa transfer dibuka dan orang-orang menghabiskan uang pada Januari, kami tidak akan melakukannya. Ibrahimovic datang untuk memberi kami kualitas ekstra di paruh kedua musim ini," Mourinho menambahkan.



Ibrahimovic sebelumnya berlabuh di Old Trafford dengan kontrak satu musim panas Juli 2016. Dia langsung menjadi andalan lini depan MU di bawah arahan Mourinho yang notabene mantan pelatihnya saat bermain untuk Inter Milan beberapa musim lalu.

Kontribusi Ibrahimovic untuk MU cukup penting musim lalu. Pemain berusia 35 tahun itu menyumbangkan 28 gol dan 10 assist dari 46 laga dalam berbagai ajang pada musim lalu.

Manajemen Setan Merah sempat memutus kontrak pemain asal Swedia tersebut di akhir musim lalu akibat pertimbangan fisik dan usia. Namun, melihat kemajuan pesat kesembuhan cederanya, pihak manajemen United berubah pikiran dan menariknya kembali ke dalam skuat.