Sukses

Gagal Dapatkan Sakho, Palace Incar Bek Manchester City

Mangala tak dibutuhkan lagi di Manchester City.

Liputan6.com, London - Manajer Crystal Palace, Frank de Boer, mengalihkan perhatiannya kepada bek Manchester City, Eliaquim Mangala. Perubahan target itu tidak lain setelah adanya penolakan dari Liverpool untuk merekrut Mamadou Sakho.

Menurut laporan The Sun, The Eagles sedang dalam proses penawaran untuk Sakho dengan penawaran 23 juta pound sterling. Tetapi, Liverpool masih menolak bernegosiasi, dan bersikeras dengan harga 30 juta pound sterling.

Berdasarkan laporan dari Sky Sports, tawaran Palace untuk Sakho sebesar 25 juta pound sterling pada pekan ini pun ditolak The Reds. Karena itu, informasi yang berkembang, Palace siap mengamankan Mangala pada batas waktu pukul 23.00 waktu setempat.

Mangala bisa menjadi pemain yang sempurna untuk Palace. Mantan pemain FC Porto itu juga bisa bermain ke samping dan mengkonsolidasikan lini belakang yang tidak disiplin. Hal itu tercermin pada tiga tahun silam ketika memperkuat klub raksasa Portugal itu. Saat itu, Mangala dianggap sebagai salah satu talenta hebat Eropa di lini belakang.



Gaya bermainnya juga dianggap sama dengan Sakho yang jelas memberikan dampak untuk Palace pada akhir musim lalu. Dengan begitu, Mangala bisa menjadi pembelian cerdas De Boer.

Mangala sendiri memiliki peluang besar untuk pindah ke Selhurst Park setelah tidak lagi dibutuhkan Pep Guardiola di Manchester City. Pemain asal Prancis itu tengah memantau klub yang tepat untuknya pada musim depan.