Liputan6.com, Jakarta - Keki juga Marc Marquez dengan kiprah Andrea Dovizioso yang sudah dua pekan terakhir bertengger di posisi pertama klasemen MotoGP 2017. Kini, Marquez pun berambisi merebut kembali posisi puncak.
Baby Alien optimistis bisa merealisasikan misi tersebut karena punya modal positif menghadapi balapan MotoGP San Marino, Minggu (10/9/2017).Â
Advertisement
Baca Juga
"Kami menjalani tes dengan hasil bagus di sana pada Agustus. Jadi, kami akan pergi ke sana untuk mendapat hasil bagus dimulai pada Jumat pagi," kata Marquez, seperti dilansir Crash.
Pekan lalu, Marquez kehilangan puncak klasemen setelah mesin motornya jebol pada MotoGP Inggris, di Sirkuit Silverstone. Dovizioso naik ke posisi teratas klasemen MotoGP 2017, unggul sembilan poin atas Marquez yang tergusur ke posisi kedua.
Dengan enam poin tersisa, Marquez pantang melakukan kesalahan lagi. Dia juga harus berusaha selalu finis di depan Dovizioso, dimulai pada balapan di Misano.Â
"Kami akan berusaha dan menikmati akhir pekan luar biasa di Misano, melupakan balapan terakhir. Hal terpenting adalah belakangan ini kami kompetitif di semua jenis lintasan," ujar Marquez.
Dia menambahkan, "Jadi sekarang kami berangkat ke MotoGP Misano, dengan layout sempit, dengan pendekatan dan mentalitas yang hasilnya sangat bagus bagi kami."
Habis-habisan
Maka itu, Marquez pun siap tampil habis-habisan di Misano. Dia bahkan mengaku sudah mengantisipasi jikalau Dovizoso kembali tampil gemilang.
"Kami akan berusaha tampil sekuat mungkin. Kemenangan bukan satu-satunya target, tapi kami akan siap memperjuangkannya jika ada peluang. Kami akan berusaha meraih hasil terbaik," sambung dia.Â
Marquez tengah memusatkan perhatian untuk merebut kembali posisi puncak yang ditempati Dovi. Tapi, di sisi lain dia juga terancam oleh Maverick Vinales yang hanya tertinggal empat poin di belakangnya.Â
Advertisement
Klasemen MotoGp 2017
1. Andrea Dovizioso: 183
2. Marc Marquez: 174
3. Maverick Vinales: 170
4. Valentino Rossi: 157
5. Dani Pedrosa: 148
6. Johann Zarco: 109
7. Jorge Lorenzo: 90
8. Cal Crutchlow: 89
9. Jonas Folger: 77
10. Danilo Petrucci: 75
11. Alvaro Bautista: 58
12. Scott Redding: 45
13. Aleix Espargaro: 43
14. Jack Miller: 43
15. Loris Baz: 39
16. Andrea Iannone: 33
17. Karel Abraham: 28
18. Tito Rabat: 27
19. Pol Espargaro: 26
20. Hector Barbera: 23
21. Alex Rins: 19
22. Bradley Smith: 8
23. Michele Pirro: 7
24. Mika Kallio: 6
25. Sam Lowes: 2
26. Silvain Guintoli: 1