Liputan6.com, Seoul - Greysia Polii / Apriyani Rahayu membuat kejutan pada babak kedua Korea Terbuka Super Series 2017. Ganda putri Indonesia itu menyingkirkan unggulan ketujuh asal Jepang Yuki Fukushima / Sayaka Hirota dengan skor 14-21, 21-17, dan 21-13.
Di perempat final Korea Terbuka, Jumat (15/9/2017), Greysia / Apriyani kembali menghadapi pasangan Jepang. Mereka akan menantang unggulan pertama Misaki Matsutomo / Ayaka Takahashi. Sejauh ini, kedua pasangan belum pernah bertemu.
Advertisement
Baca Juga
Bermain di SK Handball Stadium, Seoul, Kamis (14/9/2017) siang WIB, Greysia / Apriyani mampu menempel ketat perolehan poin Yuki / Sayaka. Mereka hanya tertinggal 11-9 di interval pertama.
Namun, setelah itu, pasangan Jepang meraih meninggalkan perolehan poin Greysia / Apriyani hingga 20-13. Hingga akhirnya, Yuki / Sayaka merebut game ini.
Di game kedua, Yuki / Sayaka langsung unggul 4-0. Namun, Greysia / Apriyani mampu memperkecil menjadi 3-4 dan bahkan berbalik unggul 9-5.
Kejar-mengejar poin pun terjadi hingga 18-17. Tiga poin beruntun yang diperoleh Greysia / Apriyani membuat Yuki / Sayaka harus melepas game kedua.
Pada game penentuan, Greysia / Apriyani mulai mendominasi. Mereka sempat unggul 8-4 sebelum disamakan Yuki / Sayaka menjadi 10-10. Namun setelah interval ketiga, perolehan poin Greysia / Apriyani tak bisa dikejar. Mereka akhirnya menang.
Greysia / Apriyani menjadi wakil Indonesia pertama yang lolos ke perempat final Korea Terbuka. Masih ada lima wakil Indonesia lagi yang berpeluang mengikuti langkah Greysia / Apriyani. Mereka di antaranya Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Gregoria Mariska Tunjung, Praveen Jordan / Debby Susanto, dan Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon.
Â