Sukses

Menantang Keangkeran Stamford Bridge

Arsenal selalu kalah dalam lima laga terakhir di kandang Chelsea, Stamford Bridge.

Liputan6.com, London - Derby London terbesar bakal berlangsung besok (17/9/2017) mempertemukan Chelsea kontra Arsenal di Stamford Bridge. Arsenal mesti menantang rekor buruk mereka di markas The Blues.

Dalam lima pertemuan terakhir di Stamford Bridge, tim arahan Arsene Wenger itu selalu kalah. Itu menjadi catatan kekalahan terpanjang Arsenal di markas satu klub, menyamai pencapaian mereka pada periode 2009-2013 kala selalu kalah di kandang Manchester United.

The Gunners jelas ingin mengakhiri catatan buruk mereka tersebut. Namun, keinginan itu tidak akan terwujud dengan mudah mengingat Chelsea berstatus juara bertahan.

Tapi, dalam lima pertemuan terakhir kedua tim, Arsenal sedikit lebih unggul dibanding The Blues. Klub asal London Utara itu mengantongi tiga kemenangan, sedangkan Chelsea dua kemenangan.

Soal kebugaran, Chelsea sedikit lebih diuntungkan karena terakhir bermain pada Rabu (13/9/2017) dini hari WIB di ajang Liga Champions melawan Qarabag. Sementara Arsenal baru memainkan pertandingan terakhir pada Jumat (15/9/2017) dini hari WIB.



Selain itu, bermain di hadapan para pendukung sendiri akan memotivasi pasukan Antonio Conte. Chelsea juga selalu mencetak gol dalam 23 pertandingan terakhir mereka di Liga Inggris yang digelar di Stamford Bridge.

Eden Hazard juga cukup akrab dengan gawang Arsenal kala bertanding di Stamford Bridge. Dari empat laga melawan Arsenal di Stamford Bridge, Hazard mencetak gol pada tiga pertandingan di antaranya.

Pertemuan besok akan menjadi pertandingan ke-59 Arsene Wenger melawan Chelsea di berbagai ajang. The Gunners tidak dalam performa bagus ketika main di kandang lawan sejauh musim ini.



Dari dua pertandingan tandang yang telah dimainkan Arsenal, keduanya berakhir dengan kekalahan. Yang pertama melawan Liverpool (0-4) dan Stoke City (0-1). Jelas bukan catatan yang impresif sebelum tandang ke Stamford Bridge.

Hasrat mengulang sukses di Wembley pada Community Shield lalu bukan pekerjaan mudah bagi Alexis Sanchez dan kawan-kawan. Musim lalu, Arsenal kalah 1-3 dari Chelsea di Stamford Bridge.

"Lapangan Wembley dengan Stamford Bridge sangat berbeda. Namun kami akan mencoba mengulangi performa seperti di Wembley," kata bek Arsenal, Per Mertesacker.

Musim ini Chelsea juga punya striker haus gol yang tak kalah dari Diego Costa. Alvaro Morata telah mencetak tiga gol dan dua assist di Liga Inggris sejauh ini.

Kerugian bagi klub London Utara ini yang masih kehilangan Santi Cazorla dan Francis Coquelin karena cedera. Selain itu, Theo Walcott bakal absen di laga ini dengan alasan serupa.

Sementara The Blues hanya akan kehilangan Danny Drinkwater, yang baru pulih dari cedera Oktober nanti. Drinkwater pemain anyar Chelsea yang diboyong musim panas tahun ini dari Leicester City, dan belum tampil untuk tim asuhan Antonio Conte musim ini.