Liputan6.com, Jakarta Pembalap Indonesia berusia 18 tahun, Galang Hendra sukses meraih posisi ke-10 dalam sesi kualifikasi Superpole 2 gelaran balap World Supersport 300 (WSSP300) di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal, Sabtu (16/9/2017).
Â
Pembalap binaan Yamaha Indonesia ini mengukir catatan waktu 2 menit 01,966 detik dalam sesi yang berlangsung 15 menit ini.
Â
Baca Juga
Â
Patut dipahami, ini penampilan pertama Galang Hendra di WSSP300 yang notabene menjadi bagian dalam penyelenggaraan superbike dunia (WSSBK 2017).
Â
Racer Yamaha Racing Indonesia yang bergabung di tim Motoxracing terbukti tampil impresif, bahkan sempat di posisi ke-6 saat latihan bebas 2 (FP2).
Â
Superpole 2 sendiri berlangsung dalam 5 laps/putaran. Galang Hendra siap bertarung di posisi grid keempat pada balapan yang berlangsung Minggu (17/9/2017) sore. Total peserta yang terlibat dalam WSSP300 ialah  37 starter.Â
Â
Pole position direbut oleh Pebalap Yamaha Blu-Cru Alfonso Coppola yang juga membesut Yamaha YZF-R3, juga dari Yamaha Blu-Cru ada di deretan keempat yaitu Robert Schotman.Â
Â
“Saya melakukan peningkatan di beberapa titik dan sektor. Saya senang dengan hasil ini. Terima kasih kepada seluruh tim, teknisi dan engineer untuk supportnya. Saat balap , saya akan berusaha langsung ke posisi depan, "ujar Galang Hendra seperti rilis yang diterima Liputan6.com.
Â
Simak video menarik berikut ini: