Sukses

Rekapitulasi Piala AFF U-18 2017: Timnas U-19 Peringkat Ketiga

Thailand menjadi juara Piala AFF U-18 2017, Timnas Indonesia U-19 kalah di semifinal.

Liputan6.com, Yangon - Perjalanan Timnas Indonesia U-19 di ajang Piala AFF U-18 2017 di Myanmar berakhir di peringkat ketiga. Langkah pasukan Indra Sjafri kandas di semifinal usai kalah adu penalti 2-3 dari Thailand.

Namun, Timnas Indonesia U-19 diprediksi punya masa depan menjanjikan bila melihat sepak terjang mereka.
Di laga perebutan tempat ketiga, Garuda Nusantara menghajar tuan rumah Myanmar dengan skor 7-1.

Dari babak penyisihan Grup B, Timnas Indonesia U-19 tampil gemilang mengalahkan lawan-lawannya. Di partai pembuka Piala AFF U-18 2017, Timnas Indonesia U-19 menaklukkan Myanmar 2-1.

Pada pertandingan kedua, giliran Filipina yang menjadi korban keganasan Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan. Timnas Indonesia U-19 menang 9-0 atas Filipina.

Tim arahan Indra Sjafri sempat tunduk 0-3 dari Vietnam pada laga ketiga. Tapi, kemenangan besar kembali diraih Timnas Indonesia U-19 saat mengalahkan Brunei Darussalam 8-0, yang sekaligus meloloskan mereka ke semifinal Piala AFF U-18 2017.



Sayang, di semifinal Timnas Indonesia U-19 harus kalah dalam drama adu penalti usai bermain 0-0 melawan Thailand. Padahal, meski bermain dengan 10 orang, Garuda Nusantara sanggup mengimbangi permainan Thailand.
2 dari 2 halaman

Rekapitulasi Piala AFF U-18 2017

Selain memastikan peringkat ketiga, Timnas Indonesia U-19 juga meraih gelar top scorer Piala AFF U-18 2017 lewat Egy Maulana Vikri. Pemain kelahiran medan ini total menjaringkan delapan gol dari enam laga.

Predikat raja gol juga patut disandang anak-anak asuhan Indra Sjafri. Perolehan gol Timnas Indonesia U-19 paling banyak di Piala AFF U-18 2017 dibanding kontestan lainnya.

Timnas Indonesia U-19 mengoleksi 26 gol sepanjang turnamen, Thailand yang menjadi juara hanya 11 gol. Sementara Malaysia, yang berstatus runner up hanya 13 gol.

Rekapitulasi Piala AFF U-18 2017

Juara: Thailand

Runner up: Malaysia

Peringkat ketiga: Indonesia

Top Scorer: Egy Maulana Vikri (8 gol)

Tim Fairplay: Thailand