Liputan6.com, London - Kapten West Ham, Mark Noble mengatakan Harry Kane setidaknya layak dihargai 100 juta pound sterling (Rp 1,8 triliun) untuk saat ini. Dia terpukau dengan aksi Kane yang membobol gawang West Ham yang dikawal Joe Hart dua kali.
Dengan begitu, Kane tercatat sudah mencetak enam gol dari tujuh pertandingan di seluruh kompetisi yang ia ikuti pada musim ini. Pertandingan melawan West Ham berakhir dengan skor 2-3 untuk kemenangan Spurs.
Advertisement
Baca Juga
"Sangat layak bagi Harry untuk dihargai sebesar 100 juta pound sterling. Karena dia mampu mencetak gol dan gol dalam pertandingan. Ini sangat sulit untuk didapatkan dan Anda harus membayar bonus untuk itu," ujar Noble seperti dilansir dari Soccerway.
"Anda akan menghabiskan, seperti ketika mereka menjual Gareth Bale - mereka pergi dan mendapatkan 120 juta pound sterling."
Noble juga menambahkan, tidak mudah untuk mendapatkan pemain yang memiliki bakat seperti Harry Kane. Ketika Harry tetap berada dalam performa terbaiknya seperti sekarang, maka Spurs pun harus kuat untuk mempertahankan pemain internasional Inggris tersebut.
"Tapi, Anda membawa Harry Kane kembali ke klub, memberikan dia kesempatan dan Pochettino merangkulnya dan kini ia menuai hasilnya sekarang," kata Noble.
Spurs kini berada di urutan keempat klasemen sementara Liga Inggris. Dari enam kali pertandingan, tim besutan Pochettino itu berhasil meraih 11 poin, terpaut lima poin dari Manchester City dan Manchester United yang berada di urutan satu dan dua.
Pertandingan selanjutnya akan mempertemukan Spurs dengan Huddersfield. Bertempat di Kirklees Stadium, pertandingan tersebut akan berlangsung pada Sabtu (30/09/2017) mendatang. (Nabila Muniva)