Sukses

Montella Akui AC Milan Pantas Dikritik

AC Milan sudah dua kali kalah di Liga Italia sejauh musim ini.

Liputan6.com, Milan - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, mengakui timnya pantas menerima kritik usai kalah 0-2 dari Sampdoria akhir pekan lalu. Montella ingin dapat memperbaiki performa Rossoneri.

AC Milan telah dua kali menelan kekalahan di Liga Italia sejauh musim ini. Sebelum takluk dari Sampdoria, Rossoneri sempat menyerah 1-4 dari Lazio.

"Saya pikir benar tentang kritik-kritik itu dan cukup obyektif. Benar pula sekarang waktunya menyelesaikan masalah semua itu," kata Montella, seperti dilansir Tutto Sport.

"Kami semua sepakat performa AC Milan saat ini di bawah level. Sekarang tugas saya mencari tahu kenapa hal itu terjadi dan berusaha mengatasinya," ucapnya.

Mantan pelatih Fiorentina ini meminta Leonardo Bonucci dan kawan-kawan segera bangkit. Montella juga ingin membangun mentalitas pemenang kepada anak-anak asuhannya.

Montella juga menyadari harus menerima kritikan dan terus bekerja agar terjadi keseimbangan. Dengan demikian, dia berharap AC Milan menemukan konsistensi dalam penampilan.

"Kami berbicara dengan klub terlebih dahulu, kemudian dengan para pemain. Kami sadar kami mesti menciptakan mentalitas menang sesegera mungkin," papar pelatih berusia 43 tahun ini.