Liputan6.com, Bandung - Panitia penyelenggara laga kandang Persib Bandung mengurangi pasokan tiket dalam laga melawan Barito Putera, Senin (9/10/2017). Mereka percaya jumlah Bobotoh yang hadir tidak akan memenuhi Stadion Si Jalak Harupat.
Padahal kapasitas stadion itu sendiri mencapai 27 ribu penonton. Dan setiap kali Persib berlaga, tidak ada tempat yang kosong.
Advertisement
Baca Juga
Namun pertandingan yang digelar pada awal pekan memang membuat Panpel berhitung ulang. Pasalnya, hari Senin bertepatan dengan hari sekolah atau kerja.
"Biasanya kami mencetak tiket di atas 21 ribu lembar. Namun untuk melawan Barito kami hanya mencetak 18 ribu lembar," kata Media Officer Persib, Irfan Suryadiredja, Kamis (5/10/2017)."
Ya itu karena faktor hari kerja. Dari pengalaman kami penonton di hari kerja lebih sedikit," ujarnya menambahkan.
Persib saat ini menduduki posisi ke-10 klasemen sementara. Mereka mengoleksi 36 angka dari 26 laga.
"Sekarang masih pertemuan dari pagi termasuk memutuskan jadwal kick-off apakah siang atau malam sampai saat ini belum," kata Irfan.Â