Sukses

Bek Arsenal Ambil Sisi Positif Kekalahan dari Watford

Arsenal kalah 1-2 dari Watford.

Jakarta - Kapten Arsenal, Per Mertesacker, mengambil sisi positif kekalahan 1-2 dari Watford pada lanjutan Liga Inggris 2017/2018. Menurut Mertesacker, hasil negatif di Vicarage Road, Sabtu (15/10/2017), ini merupakan pengingat bagi The Gunners.

Arsenal unggul terlebih dulu melalui bola hasil sundulan Mertesacker ketika pertandingan berjalan 39 menit. Namun, mereka kebobolan dua gol 20 menit menjelang pertandingan usai.

Mertesacker menganggap hal tersebut sebagai pelajaran agar Arsenal tidak lengah hingga pertandingan berakhir. Selain itu, sang kapten merasa The Gunners terlalu banyak membuang peluang.

Sahabat Bola.com bisa menyaksikan laga-laga Arsenal di Premier League secara Live Streaming di Supersoccer.tv. Informasi lengkap bisa dilihat di www.supersoccer.tv atau download aplikasinya di Play Store dan App Store.

"Sejujurnya, saya tidak yakin penalti yang kami derita sah. Namun, sulit menilai dari posisi itu. Menurut saya, dua gol tersebut merupakan panggilan agar tidak mengulangi kesalahan. Namun, panggilan itu kurang kencang," kata Mertesacker di situs resmi klub.

"Menurut saya, kami terlalu banyak membuang peluang, terutama pada babak kedua. Saat itu, kami hanya bertahan dan tidak memiliki banyak peluang untuk mengunci kemenangan. Hal seperti itu akan membuat kami kesulitan memenangi laga Liga Inggris," lanjutnya.

Kekalahan dari Watford membuat Arsenal turun ke posisi keenam klasemen sementara Liga Inggris dengan koleksi 13 poin. Jumlah tersebut sama dengan perolehan Chelsea di peringkat kelima, tetapi The Gunners kalah selisih gol.

Sumber: Arsenal

Pertandingan internasional dan liga top dunia bisa disaksikan secara live streaming di Supersoccer.tv. Informasi lengkap bisa dilihat di www.supersoccer.tv atau download aplikasinya di Play Store dan App Store.