Sukses

Susunan Pemain Chelsea Vs Watford: Morata Ujung Tombak

Morata masih menjadi pemain yang paling banyak menyumbang gol untuk Chelsea.

Liputan6.com, London - Pelatih Chelsea, Antonio Conte kembali mengandalkan Alvaro Morata pada laga melawan Watford, Sabtu (21/10/2017). Di laga itu, Conte menerapkan formasi 3-4-3.

Sejauh ini, Morata menjadi pemain Chelsea yang paling produktif di Liga Inggris 2017/2018. Total sudah enam gol yang dibukukan mantan penyerang Juventus dan Real Madrid itu. Karenanya, Conte seakan sangat bergantung pada ketajaman Morata.

Pada laga pekan kesembilan Liga Inggris melawan Watford di Stamford Bridge, Conte berharap Morata bisa menyudahi tren buruk Chelsea. Dalam tiga laga terakhir, The Blues paceklik kemenangan. Mereka dua kali kalah dan sekali tertahan.

Di kubu Watford, mereka justru tengah dalam performa positif. Hanya sekali kalah dalam lima laga terakhir membuat Watford kini menduduki urutan keempat klasemen. Bahkan, mereka unggul dua poin atas Chelsea.

 

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain:

Chelsea (3-4-3): Courtois; Cahill, David Luiz, Azpilicueta, Marcos Alonso, Rudiger, Fabregas, Hazard, Pedro, Bakayoko, Morata

Watford (3-4-3): Gomes; Mariappa, Holebas, Britos, Kabasele, Femenia, Cleverley, Pereyra, Doucoure, Deeney, Richarlison

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Álvaro Morata adalah seorang pemain bola profesional di klub Real Madrid
    Álvaro Morata adalah seorang pemain bola profesional di klub Real Madrid

    Alvaro Morata

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Watford