Sukses

Jelang Lawan Borneo FC, Gelandang Persija Pulih dari Cedera

Kabar baik datang ke kubu Persija Jakarta jelang menghadapi Borneo FC.

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Persija Jakarta Pelatih Alessandro Stefano 'Teco' Cugurra Teco mengonfirmasi kondisi gelandang Sutanto Tan dalam persiapan menghadapi Borneo FC, Sabtu (28/10/2017). Sutanto pulih dari cedera dan berpeluang untuk tampil pada laga pekan ke-32 ini.

Pemain 23 tahun tersebut telah absen membela Persija sejak melawan Perseru Serui, 19 September 2017 lalu. Sutanto menderita cedera meniscuss atau bantalan lutut yang sewaktu-waktu bisa kambuh.

"Sutanto pemain yang selalu bekerja keras. Saat ini dia tidak mengalami cedera lagi tapi sekarang dia harus bekerja keras untuk mengembalikan fisik dan teknik," tutur Teco dilansir dari laman resmi klub, Rabu (25/10).

Along, begitu sapaan Sutanto, sebetulnya sudah mulai berlatih sejak 11 Oktober lalu di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur. Begitu juga dengan gelandang Persija Jakarta lainnya yang cedera, Ramdani Lestaluhu.

Namun, hanya Ramdani yang sudah bisa kembali memperkuat Macan Kemayoran. Pada kemenangan Persija 2-0 atas Semen Padang, Minggu (22/10), pemain 25 tahun itu turun sebagai pemain pengganti.

"Kami punya waktu untuk menggelar latihan dan kami akan lihat kondisi Sutanto seperti apa sebelum berangkat ke Samarinda," ujar Teco.

Saksikan video pilihan berikut ini.