Liputan6.com, Madrid - Bek Real Madrid, Raphael Varane, mengungkap kunci sukses Pelatih Zinedine Zidane di Santiago Bernabeu. Menurut Varane, Zidane berhasil membuat situasi internal Los Blancos selalu tenang, dalam keadaan sesulit apapun.
Baca Juga
Advertisement
Zidane terpilih sebagai Pelatih Terbaik Dunia 2017 versi FIFA. Ia mengungguli dua pesaingnya yakni Massimilliano Allegri (Juventus) dan Antonio Conte (Chelsea).
"Ketika Zidane berbicara, kami semua mendengarkan. Semua pemain ingin belajar dari Zidane, karena sebagai pemain dia memenangkan segalanya," kata Varane seperti dilansir Diario AS.
Zidane sukses besar sejak melatih Real Madrid pada Januari 2016. Ia mengantar Los Blancos meraih tujuh gelar, termasuk dua trofi Liga Champions dan satu trofi La Liga.
"Dia mendorong kami untuk mengambil lebih banyak risiko dan memaksimalkan kemampuan kami. Dia hanya kehilangan ketenangannya ketika benar-benar diperlukan, tapi secara keseluruhan dia merasa tenang dan menularkan itu kepada kami."
"Suasana di ruang ganti sangat kuat. Kami memiliki persaingan yang sehat dan kami semua saling membantu. Kami berjuang untuk satu sama lain dan hubungan kami semua sempurna," Varane menambahkan.
Real Madrid sendiri kini berada di peringkat tiga klasemen La Liga dengan 20 poin. Los Blancos tertinggal lima angka dari Barcelona di singgasana.