Liputan6.com, Jakarta - Penikmat sepak bola liga-liga top dunia di Indonesia bakal mendapatkan pengalaman berbeda untuk menyaksikan tim kesayangan. Sebuah aplikasi layanan informasi dan streaming diluncurkan untuk melengkapi kebutuhan fans di tanah air.
Perusahaan multi-platform beIN Asia Pasific meluncurkan beIN SPORTS Connect di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Selasa (31/10/2017), dengan menghadirkan tiga tokoh sepak bola nasional. Striker Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, mantan pemain timnas Yeyen Tumena, dan jurnalis senior Gita Suwondo membeberkan kebutuhan akan tontonan berkualitas dengan akses tak terbatas.
Advertisement
Baca Juga
"Bukan hanya sebagai pemain, saya sebagai penikmat olahraga ini akhirnya bisa menonton pertandingan yang diinginkan. Apalagi saya sebagai penggemar tim-tim kecil," kata Bambang Pamungkas kepada wartawan yang mengaku sebagai penggemar Newcastle.
BeIN SPORTS Connect menyediakan akses ke semua pertandingan dalam satu waktu yang bersamaan. Lebih dari sepuluh pertandingan liga top dunia seperti Liga Inggris, La Liga Spanyol, Ligue 1 Prancis, sampai Liga Champions dapat dinikmati lewat berbagai perangkat.
Dalam peresmian layanan ini, Managing Director beIN di Asia, Mike Kerr juga menegaskan kelebihan aplikasinya untuk melengkapi program siaran televisi. Suporter tanah air dapat memilih pertandingan favorit untuk disaksikan di ponsel, tablet, laptop, dan komputer.
"Kali ini kami hadir dengan cara yang berbeda untuk menyediakan konten yang lebih dinamis. Jika Anda ingin menonton satu dari delapan pertandingan Liga Champions, Anda bisa langsung memilih klub favorit Anda," tutur Kerr.