Liputan6.com, Bekasi- PSMS Medan memulai kiprah di Grup X babak 8 Besar Liga 2 dengan baik. Tim asuhan Djadjang Nurdjaman itu menang 2-1 atas Kalteng Putra di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kamis (9/11/2017) malam WIB.
PSMS langsung tampil menyerang sejak awal. Laga baru berjalan lima menit PSMS nyaris unggul bila saja sundulan I Made Wirahadi tidak digagalkan kiper Galih Sudaryono.Â
Baca Juga
Advertisement
Di menit 16, PSMS sukses membuka keunggulan. Made Wiarahadi kali ini dengan baik menceploskan bola ke gawang Kalteng Putra lewat sundulan.
Kalteng Putra berusaha secepatnya menyamakan skor. Namun usaha Kalteng Putra tak membuahkan hasil hingga turun minum.
Kalteng Putra nyaris menyamakan skor di menit 64. Sepakan keras Dominggus Fredrik masih bisa dimentahkan penjaga gawang Abdul Rohim.
Â
Gol Kedua Wirahadi
Made Wirahadi benar-benar menjadi mimpi buruk bagi Kalteng Putra. Di menit 74, Made Wirahadi membuat gol keduanya. Kembali eks pemain Persita Tanggerang itu mencetak gol lewat kepala.
Kalteng Putra baru bisa memperkecil ketertinggalan enam menit sebelum bubaran berkat tandukan Eksel Runtukahu. Namun mereka tak mampu mencetak satu gol lagi untuk menyamakan skor.
Â
Advertisement