Sukses

Real Madrid Vs Fuenlabrada: Menanti Aksi Gareth Bale

Real Madrid akan bertemu Fuenlabrada pada lanjutan Copa del Rey.

Liputan6.com, Jakarta Penantian fans Real Madrid terhadap Gareth Bale segera berakhir. Sebab pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane, mengisyaratkan bakal menurunkan pemain asal Wales tersebut saat Madrid bertemu Fuenlabrada dalam Copa del Rey, Rabu dini hari WIB (29/11/2017). 

Kedua tim akan bertarung pada leg kedua babak 32 besar di Santiago Bernabeu. Los Blancos tinggal selangkah lagi menuju babak berikutnya setelah pada leg pertama menang 2-0. 

Bagi Bale, ini menjadi pertandingan pertamanya setelah absen selama 63 hari. Selain Bale, Zidane, seperti dilansir AS, juga bakal menurunkan Keylor Navas dan Mateo Kovacic. 

"Saya belum tahu untuk berapa lama," ujar Zidane mengenai menit bermain Bale nanti.  

Bale sudah tidak memperkuat Real Madrid sejak mengalami cedera pada pertandingan melawan Borussia Dortmund di Liga Champions, September lalu. Dalam duel ini, mantan pemain Spurs itu mengalami cedera kaki dan harus menjalani perawatan. 

Navas juga baru pulih dari cedera dan tampil dalam duel ini. Sebelumnya, Navas terpaksa menepi karena mengalami cedera otot. Sementara Kovacic sempat absen selama dua bulan akibat cedera pangkal paha. "Saya berharap dia bisa tampil sepanjang laga," kata Zidane.  

 

 

 

2 dari 3 halaman

Sergio Ramos Absen

Meski demikian, Zidane sepertinya tidak akan memaksakan kapten Sergio Ramos untuk tampil dalam duel ini. Ramos disimpan setelah patah tulang hidung saat bertemu Atletico Madrid di La Liga, pekan lalu. "Saya tidak ingin mengambil risiko bagi Sergio," katanya. 

Selain itu, pasangan Marco Asensio dan Luca Zidane juga sama. Bersama sayap Madrid, Lucas Vazquez, mereka tidak bisa tampil karena mengalami cedera. Beruntung, Dani Carvajal yang sempat cedera kini sudah mulai membaik dan berlatih lagi sejak Minggu. 

 

 

3 dari 3 halaman

Andalkan Pemain Muda

Merasa di atas angin usai kemenangan 2-0 di leg pertama, Zidane memang memilih menyimpan kekuatan saat menjamu Fuenlabrada, dini hari WIB nanti. Pelatih asal Prancis itu memilih menyimpan skuat utama dan memberi kesempatan kepada pemain-pemain muda. 

Sebanyak tujuh pemain akademi kembali dipercaya menghadapi duel ini. Mereka adalah Moha Ramos, Manu Hernando, Álvaro Tejero, Luis Miguel Quezada, Franchu, Jaime Seoane, dan Óscar Rodríguez. Enam di antaranya bahkan sudah tampil di leg pertama. 

Zidane sepertinya ingin menurunkan lagi skuat lapis kedua saat bertemu Fuenlabrada.