Sukses

Manajer Liverpool Isyaratkan Bongkar Skuat Bulan Depan

Liverpool tidak banyak belanja pemain musim panas kemarin.

Liputan6.com, Liverpool - Jurgen Klopp mulai berbicara terkait rencana Liverpool menghadapi bursa transfer musim dingin. Ia tak membantah The Reds bakal aktif di bursa transfer mendatang.

Musim panas kemarin Liverpool termasuk klub yang tidak boros mendatangkan pemain. Mereka hanya merekrut empat pemain dengan Mohamed Salah menjadi yang termahal.

Sementara itu, hanya ada lima pemain yang dilepas The Reds pada periode yang sama. Dan Klopp tak memungkiri perubahan di skuat bakal terjadi bulan depan.

"Saya sebenarnya belum bisa jawab sekarang. Masih banyak hal yang bisa terjadi hingga bursa transfer musim dingin dibuka," ujar Klopp, seperti dilansir Mirror.

"Mungkin satu-dua pemain akan minta dijual pada saya. Jika itu yang terjadi, maka kami akan mencari solusi terbaik," kata Klopp menambahkan.

 

 

2 dari 3 halaman

Sturridge Didepak

Salah satu yang dirumorkan akan pergi adalah Daniel Sturridge. Maklum, striker timnas Inggris itu tidak mendapat tempat di tim utama.

Apalagi Sturridge berambisi untuk bermain di Piala Dunia 2018. Dengan begitu, pindah klub menjadi jalan terbaik untuknya agar bisa dipantau timnas Inggris.

"Jika kami punya kesempatan untuk mengganti pemain yang pergi maka kami pasti pertimbangkan," ujar eks pelatih Borussia Dortmund itu menambahkan.

Liverpool saat ini berada di posisi kelima klasemen sementara. Mereka mengoleksi 26 poin dari 14 laga.

3 dari 3 halaman

Klasemen Liga Inggris

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Jurgen Klopp