Jakarta - Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, menjadi pebulutangkis putra terbaik versi Federasi Bulutangkis Dunia (BWF). Pasangan yang dijuluki The Minions tersebut mengalahkan Zheng Siwei, Viktor Axelsen, dan Srikanth Kidambi.
Baca Juga
Advertisement
Acara pengumuman tersebut dihelat di Dubai, Senin (11/12/2017). Ada tiga kategori penghargaan yang diperebutkan yaitu Pemain Pria Terbaik, Pemain Putri Terbaik, dan Pemain Paling Menjanjikan. Selain itu, ada tambahan khusus berupa penghargaan Pemain Paling Berkembang pada 2017.
Selain Kevin/Marcus, dua pebulutangkis Indonesia lainnya juga masuk ke dalam nominasi adalah Apriyani Rahayu dan Gregoria Mariska Tunjung. Kedua pebulutangkis tersebut masuk dalam nominasi Pemain Paling Menjanjikan.
Namun, BWF memilih pebulutangkis asal China, Chen Yufei, sebagai Pemain Paling Menjanjikan Indonesia. Sementara untuk kategori Pemain Putri Terbaik jatuh ke tangan Chen Qingchen.
Kevin/Marcus berhak mendapat penghargaan Pemain Putra Terbaik berkat performa mentereng keduanya sepanjang 2017. The Minions total mengantongi enam gelar super series dalam satu tahun.
Faktor lain yang membuat Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon layak mendapat penghargaan Pemain Putra Terbaik karena The Minions merupakan pebulutangkis termuda yang berhasil menjuarai enam gelar super series dalam satu tahun.
Â