London - Sikap Arsene Wenger terhadap wasit Mike Dean pada pertandingan kontra West Bromwich Albion pada laga pekan ke-21 Premier League 2017-2018 di The Hawthorns, Minggu (31/12/2017), terancam berujung sanksi dari FA.Â
Baca Juga
Advertisement
Wenger terlibat insiden setelah pertandingan yang berakhir 1-1 itu usai. Manajer asal Prancis tersebut tidak terima dengan keputusan wasit Mike Dean yang memberikan hadiah penalti untuk tim tuan rumah menjelang pertandingan berakhir.
Mike Dean yang merasa mengambil keputusan salah itu kemudian meminta maaf kepada Wenger. Alih-alih menerima permintaan maaf sang wasit, Wenger justru terlihat adu argumen dengan Mike Dean.
Ragnar Klavan Tak Gentar Bersaing dengan Bek Termahal di Dunia https://t.co/EZkMQ0DudH pic.twitter.com/DOLqwyFtjY
— Bolacom (@bolacomID) January 2, 2018
Atas sikap Wenger tersebut, FA pun mendakwa Wenger. Sang manajer punya waktu hingga 5 Januari 2018 untuk menanggapi dakwaan dari FA itu.
"Manajer Arsenal, Arsene Wenger didakwa tuduhan setelah laga melawan West Brom. Sang manajer diduga memiliki ucapan atau sikap tidak sopan kepada perangkat pertandingan (wasit)," tulis pernyataan FA.
"Wenger terlibat sikap atau ucapan kasar, tidak sopan, atau mempertanyakan integritas wasit. Wenger memiliki waktu hingga Jumat (5/1/2018) pukul 18.00 untuk mengajukan pembelaan," lanjut pernyataan tersebut.
Apabila terbukti bersalah, Arsene Wenger terancam tidak boleh mendampingi Arsenal bertanding. Apalagi, Wenger tengah berada dalam masa percobaan setelah menampar wasit Anthony Taylor 12 bulan silam.
Sumber: FA
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini