Sukses

Persib Menang Uji Coba di Batam, Ini Komentar Gomez

Persib menang 2-1 atas PS BP Batam.

Liputan6.com, Batam - Persib Bandung tampil gemilang pada laga uji coba mereka di Batam, Kamis (11/1/2018). Supardi dan kawan-kawan sukses membungkam PS BP Batam 2-1 di Stadion Temenggung Abdul Jamal, Batam.

Gelandang anyar asal Korea Selatan, Oh In Kyun dan Dedi Kusnandar, menjadi bintang Persib di laga ini. In Kyun jadi pembuka kemenangan pada menit ke-55, sementara Dedi melengkapi kemenangan Tim Maung Bandung pada menit ke-77.

Di laga ini, pelatih Roberto Carlos Mario Gomez berkesempatan menjajal komposisi pemainnya. Pemain-pemain muda seperti Indra Mustafa dan Agung Mulyadi pun mendapat kesempatan tampil.

Usai laga, Gomez pun tampak puas. Apalagi, di pertandingan ini, Persib tak bisa diperkuat enam pemain pilar lantaran harus tampil di laga uji coba lawan Islandia.

I Made Wirawan, Achmad Jufriyanto, dan Tony Sucipto harus membela Indonesia Selection. Adapun Victor Igbonefo, Henhen Herdiana, dan Febri Hariyadi dipanggil Luis Milla untuk membela timnas.

"Dalam pertandingan ini, pemain tampil sangat bagus. Kita tampil tanpa enam pemain yang bergabung di tim nasional. Tapi kita bisa tampil dengan memanfaatkan beberapa pemain muda," Gomez memuji pasukannya, di situs resmi Persib.

 

2 dari 3 halaman

Modal untuk Piala Presiden

Dedi Kusnandar cetak satu gol lawan PS BP Batam. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Gomez pun menilai, hasil uji coba ini bisa jadi modal bagus bagi mereka tampil di Piala Presiden 2018. Pertandingan ini, kata Gomez, membuktikan bahwa mereka bisa menurunkan pemain bersamaan.

"Pada intinya, kita harus terus meningkatkan semua kemampuan pemain setiap hari. Kita akan berproses terus setiap harinya. Karena tanggal 16 Januari kita akan memulai Piala Presiden," pelatih berdarah Argentina itu melanjutkan.

 

3 dari 3 halaman

Tak Masalah Kebobolan

Gomez pun tak terlalu mempermasalahkan satu gol yang bersarang di gawang Persib. Gol itu lahir lewat pemain PS BP Batam, Rendi, pada menit ke-74.

"Yang terpenting untuk kita adalah meraih kemenangan dalam setiap laga. Kita lihat prosesnya. Entah itu dengan skor 3-1, 2-1 atau berapa pun, yang penting kita bisa menang," kata Gomez.