Liputan6.com, Jayapura - Persipura Jayapura akhirnya bisa bernafas lega. Usai memastikan diri absen di Piala Presiden 2018, tim berjuluk Mutiara Hitam itu menemui titik terang untuk mengikuti kompetisi musim depan.
Belakangan, Persipura dilanda krisis keuangan. Belum lunasnya subsisi musim lalu dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi disinyalir menjadi penyebabnya.
Advertisement
Baca Juga
Alhasil, deretan pemain pilar Persipura memutuskan untuk hengkang ke klub lain. Bahkan, kapten Boaz Solossa ikut-ikutan hijrah menuju Borneo FC.
Kondisi keuangan Persipura perlahan mulai membaik tatkala PT Freeport Indonesia berkomitmen untuk menjadi sponsor utama. Tidak tanggung-tanggung, Mutiara Hitam mendapatkan total Rp 10 miliar dari kesepakatan ini.
PT Freeport bersepakat akan mengucurkan dana senilai Rp 8,5 miliar untuk Persipura. Nominal tersebut dapat bertambah dengan satu syarat utama.
"Mereka akan tambahkan Rp 1,5 miliar bila Persipura juara," ujar Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano.
Â
Â
Â
Â
Kepastian Mengikuti Kompetisi
Dengan adanya kesepakatan ini, Persipura dipastikan akan mengikuti kompetisi pada musim depan. Sebelumnya, Mutiara Hitam memutuskan absen di turnamen pramusim Piala Presiden karena belum ada kejelasan terkait subsidi musim lalu dan sponsor utama.
"Untuk itu kami berterima kasih kepada PT. Freeport Indonesia atas kepeduliannya, bahkan mereka juga siap bantu untuk musim depan bila tidak ada kendala berarti, dengan begitu Freeport telah menunjukkan perhatian pada perkembangan olahraga di Papua, termasuk mendirikan venue di Timika untuk PON XX, kami berterima kasih untuk kepedulian Freeport," ujar Benhur.
Freeport memang identik dengan Persipura. Perusahaan tambang ini telah menjadi sponsor utama Mutiara Hitam dalam beberapa tahun belakangan.
Advertisement
Jadwal Latihan
Persipura menjadi peserta Liga 1 yang paling lambat menggelar persiapan saat tim lain telah terjun di turnamen pramusim. Untuk itu, Mutiara Hitam telah menjadwalkan latihan perdana yang berlangsung pekan depan.
"Minggu depan kita kumpulkan pemain supaya bisa segera latihan dan TC," Benhur menjelaskan.
Benhur meminta beberapa pemain Persipura yang hengkang sementara ke klub lain untuk menjaga kondisi fisik. Di antaranya seperti Boaz Solossa, Yustinus Pae, dan Friska Womsiwor yang merumput untuk Borneo FC di Piala Presiden.
"Yang ijin seperti Boaz, Yustinus dan Frisca, saya harap untuk tetap jaga kebugaran, dan hindari cedera. Apalagi mereka pemain-pemain penting, mereka juga sudah sampaikan kepada saya bahwa mereka akan jaga kondisi dan hindari cedera. Saya juga berharap semoga pemain yang pindah ke klub baru dapat berusaha untuk menjadi pemain utama atau pemain inti di klubnya. Kita doakan keberhasilan mereka di tempat yang baru," Benhur mengakhiri. (Muhammad Adi Yaksa)