Liputan6.com, London - Kepindahan Henrikh Mkhitaryan ke Arsenal didukung penuh Artur Petrosyan. Pelatih timnas Armenia itu menilai Mkhitaryan lebih cocok dengan gaya bermain The Gunners.
Mkhitaryan didatangkan ke Emirates Stadium setelah dibarter dengan Alexis Sanchez. Dia dikontrak Arsenal hingga 3,5 tahun ke depan.
Advertisement
Baca Juga
Bersama MU, penampilan Mkhitaryan sebenarnya tidak mengecewakan. Ia mampu menyumbang 13 gol dari 63 laga.
Selain itu, Mkhitaryan juga mampu membawa MU meraih tiga gelar musim lalu, yakni Piala Liga, Community Shield, dan Liga Europa.
Sayangnya, tempatnya di MU tergusur musim ini. Ia kalah bersaing dengan Jesse Lingard, Marcus Rashford, dan Juan Mata.
Â
Â
Komentar Petrosyan
"Kami sangat senang dia pindah Arsenal. Tipikal bermainnya sangat cocok di sana," ujar Petrosyan.
"Lagi pula, Mkhitaryan sepertinya ada masalah dengan Jose Mourinho. Di Arsenal situasinya akan berbeda, dia tidak akan disuruh bertahan."
"Selain itu, Arsene Wenger juga manajer yang lebih baik. Dia akan membuat Mkhitaryan bertambah kuat," ujarnya menambahkan.
Advertisement
Komentar Mkhitaryan
Mkhitaryan sendiri mengaku sangat bahagia pindah Arsenal. Ia mengungkapkan sudah memimpikan untuk membela The Gunners sejak kecil.
"Sekarang, saya sudah berada di sini. Saya akan melakukan semua yang terbaik demi menciptakan sejarah bagi klub ini," ujar Mkhitaryan.