Liputan6.com, Jakarta Arema FC akhirnya keluar sebagai juara Grup E Piala Presiden 2018. Posisi ini juga memastikan Arema FC lolos ke babak 8 besar.
Hasil ini didapat usai Arema FC bermain imbang tanpa gol lawan Bhayangkara FC dalam laga pamungkas, Selasa (30/1/2018) malam WIB, di Stadion Kanjuruhan.
Advertisement
Baca Juga
Pertandingan Arema FC kontra Bhayangkara FC berjalan cukup menarik. Kedua tim langsung silih berganti melakukan tekanan.
Bhayangkara meski bermain di kandang lawan, lebih banyak mendominasi permainan. Upaya Paulo Sergio dan Da Silva kerap merepotkan bek Arema FC.
Peluang kedua tim untuk mencetak gol sebenarnya beberapa kalo terjadi. Da Silva, misalnya.Tinggal berhadapan dengan kiper Kartika Aji, tendangannya malah melambung.
Menit 36 peluang emas juga diperoleh Arema FC. Namun, Hendro gagal menjangkau bola dan masih bisa diselamatkan kiper Bhayangkara FC.
Jelang pertandingan berakhir, Bhayangkara FC benar-benar membuang peluang. Kembali, Da Silva yang tinggal menceploskan bola ke gawang Arema, malah tendangannya melebar. Hingga laga usai tak ada gol tercipta.
Cuplikan Pertandingan
Simak cuplikan pertandingannya di sini:
Advertisement