Sukses

Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris Nanti Malam: Spurs Vs MU

Manchester United (MU) bakal meladeni tuan rumah Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris 2017/18.

Liputan6.com, London - Manchester United (MU) bakal meladeni tuan rumah Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris 2017/18 pekan ke-24, Kamis (1/2/2018) dini hari WIB. Laga yang berlangsung di Stadion Wembley ini diprediksi berlangsung sengit.

MU saat ini tertinggal 12 poin dari Manchester City di puncak klasemen. Oleh karena itu, kekalahan bukanlah hal yang bisa diterima jika MU ingin tetap di jalur persaingan merebut gelar juara.

Di sisi lain, Spurs juga tentu tak ingin kalah. Meski peluang meraih gelar juara liga hampir pasti tertutup, Spurs tak boleh lengah. Pasalnya, posisi mereka di empat besar rawan digusur tim lain.

Spurs saat ini mengoleksi 45 poin. Tim asuhan Mauricio Pochettino ini unggul 3 poin dari Arsenal di posisi kelima. Spurs bisa memperlebar jarak lantaran Arsenal kalah 1-3 dari Swansea dalam pertandingan dini hari tadi.

 

 

2 dari 3 halaman

Kans Manchester City

Manchester City (AFP/Geoff Caddick)

Bukan hanya MU dan Spurs yang ingin mendapat poin. Manchester City selaku pemuncak klasemen pasti ingin memperlebar jarak dari para pesaingnya.

Kesempatan itu terbuka lebar dini hari nanti. Pasalnya, City "hanya" akan menjamu tim penghuni dasar klasemen, West Bromwich Albion.

Di atas kertas, kekuatan City melampaui West Brom. Namun demikian, City tak boleh lengah. Itu karena semangat untuk menghindari degradasi bisa jadi bahan bakar ekstra buat West Brom.

3 dari 3 halaman

Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris Kamis Dini Hari WIB

Tottenham Hotspur Vs Manchester United (03:00 WIB, RCTI/Bein Sports 1)

Chelsea Vs Bournemouth (03:00 WIB, Bein Sports 2)

Manchester City Vs West Bromwich Albion (03:00, Bein Sports 3)

  • Tottenham Hotspur adalah sebuah klub sepak bola asal Inggris
    Tottenham Hotspur adalah sebuah klub sepak bola asal Inggris

    Tottenham Hotspur

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • MU