Sukses

Marko Simic Absen Bela Persija di Semifinal Piala Presiden?

Persija akan menghadapi PSMS di semifinal Piala Presiden 2018.

Liputan6.com, Jakarta - Upaya Persija Jakarta melaju hingga semifinal Piala Presiden bukan perkara mudah. Namun di babak ini, kekuatan tim berjuluk Macan Kemayoran itu terancam pincang.

Itu setelah penyerang andalan Persija, Marko Simic diperkirakan bakal absen bertanding. Di babak semifinal, Macan Kemayoran akan menghadapi PSMS Medan pada 10 dan 13 Februari 2018.

Tidak menderita cedera, tidak pula menjalani hukuman akumulasi kartu. Lantas, apa yang membuat Simic terancam tidak dapat bermain melawan PSMS?

Ternyata, jadwal yang hampir bentrok menjadi alasannya. Pada leg kedua babak empat besar, Persija diagendakan menjamu PSMS pada 13 Februari. Sehari berselang, Macan Kemayoran sudah harus melakoni pertandingan perdana Piala AFC 2018 menghadapi Johor Darul Takzim (JDT) di Malaysia.

Oleh sebab itu, Simic lebih memilih untuk berkonsentrasi di Piala AFC. Ketimbang harus memikirkan turnamen pramusim seperti Piala Presiden.

"Pertandingan semifinal pertama digelar tanggal 10 Februari dan pertandingan ke dua tanggal 13 Februari. Kami juga akan bermain di Piala AFC pada tanggal 14. Sayangnya, saya sepertinya tidak bisa memainkan dua pertandingan semifinal Piala Presiden itu," ujar Simic.

2 dari 3 halaman

Berharap Persija Berjaya

Striker Persija, Marko Simic, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Mitra Kukar pada laga perempat final Piala Presiden di Stadion Manahan, Solo, Minggu, (4/2/2018). Persija menang 3-1 atas Mitra Kukar. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Sebelumnya, Persija pernah mengarungi jadwal turnamen pramusim yang bentrok pada Suramadu Super Cup 2018 dan Boost Sports Super Fix Cup. Macan Kemayoran mengakalinya dengan membagi tim menjadi dua.

Sepertinya, spekulasi tersebut bakal terulang lagi untuk saat ini. Skuat pertama untuk Piala AFC, dan komposisi lapis kedua berjuang di semifinal Piala Presiden.

"Saya menaruh harapan yang besar kepada pemain lain. Semoga pertandingan pertama kami bisa menang di kandang, sehingga pertandingan yang kedua akan lebih mudah," ungkap Simic.

3 dari 3 halaman

Puji Jakmania

Keberhasilan Persija merebut tiket lolos ke babak semifinal tidak lepas dari dukungan Jakmania sebagai suporter. Dengan tambahan kekuatan puluhan ribu pendukung, Macan Kemayoran menumpaskan Mitra Kukar dengan skor 3-1 di fase delapan besar.

"Terima kasih kepada suporter yang sudah datang ke solo, melihat kondisi stadion yang sesak, kami sangat bersemangat untuk menjalani pertandingan. Pertandingan hari ini sangat fantastis pemain berjuang keras. Begitu juga para suporter yang luar biasa," ujar mantan pemain Melaka United di Liga Malaysia ini.

"Senang rasanya melihat Jakmania datang memenuhi stadion. Ini menjadi yang pertama buat saya, melihat jumlah Jakmania seperti itu. Gara-gara mereka saya sangat termotivasi untuk mencetak gol buat tim dan buat mereka (Jakmania) juga," tutupnya.