Sukses

Legenda Barcelona Sebut Real Madrid Punya DNA Liga Champions

Namun, Xavi Hernandez tak menjagokan Real Madrid untuk menjadi juara Liga Champions.

Madrid - Legenda Barcelona, Xavi Hernandez, menilai Real Madrid memiliki DNA juara di Liga Champions. Namun, Xavi menganggap skuat Zinedine Zidane itu bukanlah favorit juara jika berkaca performa sepanjang musim 2017-2018.

Real Madrid akan bersua Paris Saint-Germain (PSG) pada laga leg pertama 16 besar Liga Champions, di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (14/2/2018). Alih-alih menjagokan tim tuan rumah, sejumlah pihak diberitakan lebih memilih PSG yang berpeluang melaju ke fase selanjutnya.

Publik meragukan Real Madrid karena kerap tampil tidak konsisten sepanjang musim ini. Dari pentas La Liga, mereka hanya menghuni peringkat keempat dengan torehan 11 kemenangan dari total 21 pertandingan.

"Menurut saya, PSG akan menjadi favorit jika melihat performa mereka dibandingkan Real Madrid. Namun, Real Madrid selalu memiliki DNA pemenang, khususnya di Liga Champions. Di turnamen itu, mereka selalu berjuang agar menjadi yang terbaik," kata Xavi.

Real Madrid memiliki catatan pertemuan yang berimbang ketika melawan PSG. Dari enam perjumpaan sepanjang sejarah, kedua tim sama-sama menuai dua kali menang, dua hasil imbang, dan dua kekalahan.

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini