Sukses

Final Piala Presiden 2018: Suporter Persija Pertunjukkan Koreografi Ciamik

Puluhan ribu Jakmania memberikan dukungan langsung kepada Persija di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta bakal menghadapi Bali United pada final Piala Presiden 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (17/2/2018) malam WIB. Suporter Persija, Jakmania, pun menampilkan koreografi yang mengundang decak kagum.

Puluhan ribu suporter Persija telah memadati setiap sudut tribun SUGBK. Tidak ada celah sedikit pun yang mereka sisakan.

Jakmania yang berada di tribun utara SUGBK menunjukkan koreografi bertuliskan "Glory". Mereka memadukan warna oranye dan putih, sehingga kreativitas ini kian mantap untuk dinikmati.

Jakmania telah membanjiri SUGBK sejak Jumat (16/2/2018) malam untuk mengantre tiket. Tapi pada pagi harinya, Organizing Committee (OC) selaku panitia penyelenggara Piala Presiden mengumumkan bahwa tiket habis terjual.

Dari pantauan Liputan6.com, Jakmania dengan tertib memasuki SUGBK. Mereka mulai berdatangan pada pukul 17.00 WIB untuk mendukung Persija.

2 dari 3 halaman

Tertib

Sejauh ini, tidak ditemukan insiden yang berarti pada pagelaran final Piala Presiden. Para penonton yang hadir terpantau tertib.

Hanya ada sedikit kejadian saat Jakmania mengantre tiket. Mereka yang telah datang sejak semalam dan mengantre harus kecewa karena tiket diumumkan telah habis.

3 dari 3 halaman

Bernyanyi Keras

Sebelum kick off pada pukul 19:30 WIB, Jakmania dengan lantang terus menyanyikan dukungan untuk Persija. Nyanyian itu semakin menjadi-jadi saat pertandingan telah dimulai.