Madrid - Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, berhasil meraih berbagai gelar juara, baik di level klub maupun timnas. Meski begitu, Ronaldo masih mengimpikan trofi Piala Dunia.Â
Baca Juga
Advertisement
CR7 merupakan satu di antara pesepak bola terbaik di dunia saat ini. Pria 33 tahun itu tercatat telah merengkuh satu gelar bersama Sporting CP, sembilan titel juara dengan Manchester United, dan 14 trofi bersama Real Madrid.
Pencapaian apik Ronaldo berlanjut ketika memperkuat timnas Portugal. Dia turut membantu A Selecao das Quinas menjuarai Piala Eropa 2016.Â
Penghargaan individu juga telah diraih Cristiano Ronaldo. Dia merengkuh lima trofi Ballon d'Or dan tiga penghargaan Pemain Terbaik Dunia FIFA.Â
Akan tetapi, gelar Piala Dunia masih belum menghiasi lemari trofi juara milik Ronaldo. Pemain bernama lengkap Cristiano Ronaldo dos Santos Aveiro itu berharap bisa membawa Portugal menjuarai Piala Dunia 2018.Â
"Saya telah memenangi banyak hal selama berkarier di dunia sepak bola. Situasi itu membuat saya sudah tidak memiliki mimpi apapun. Jika Anda menanyakan sesuatu yang ingin saya menangi saat ini, tentunya saya akan menjawab gelar Piala Dunia," kata Ronaldo.
"Saya akan sangat bangga dan senang jika bisa meraih Piala Dunia. Saya tidak pernah mengira karier saya bisa sukses seperti sekarang," ujar Ronaldo.
Tingginya produktivitas Cristiano Ronaldo di depan gawang lawan, menjadi faktor utama dirinya memiliki karier cemerlang. Bersama Real Madrid, sang pemain telah mendulang 434 gol dan 129 assist dari 425 pertandingan di berbagai ajang.
Sumber: Marca
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini