Sukses

Cuplikan Real Madrid Lumat Getafe

Ronaldo membuat dua gol untuk Real Madrid di laga ini.

Liputan6.com, Jakarta Real Madrid berhasil menghajar rival sekotanya Getafe 3-1 pada lanjutan La Liga, Minggu (4/3/2018) dinihari WIB. Cristiano Ronaldo membuat dua gol di laga ini.

Los Blancos harus menunggu hingga menit 24 untuk membuka keunggulan. Gareth Bale mencetak gol memanfaatkan kemelut di kotak penalti Getafe. 

Semenit sebelum jeda, Ronaldo menggandakan keunggulan Real Madrid. Ronaldo dengan tenang mengecoh beberapa pemain lawan sebelum melepaskan tendangan kaki kiri.

Meski main dengan 10 pemain, Getafe mampu memperkecil ketertinggalan di menit 65 lewat penalti Francisco Portillo.

Real Madrid mengakhiri perlawanan Getafe setelah Ronaldo membuat gol keduanya pada saat laga tersisa 12 menit lagi.