Liputan6.com, London - Bek kiri Arsenal, Sead Kolasinac paham kondisi tim yang dibelanya saat ini sedang sulit di Liga Inggris. Untuk meredam kecewa, dia menginginkan agar Arsenal menjuarai Liga Europa.
Kesempatan bermain di Liga Champions musim depan memang bakal sangat sulit didapat Arsenal jika mengandalkan posisi di Premier League karena kini mereka masih duduk di peringkat enam klasemen.
Advertisement
Baca Juga
Karena itu, jatah lewat juara Liga Europa dinilai Kolasinac lebih realistis untuk dicapai di akhir musim. Namun sebelumnya, The Gunners harus lebih dulu melewati hadangan AC Milan.
"Kami jelas ingin mencapai final di kompetisi ini (Liga Europa), karena Anda bisa lolos ke Liga Champions jika Anda memenangi Lig Europa," ujar Kolasinac kepada DAZN.
"Ini harus menjadi tujuan kami," tegas pemain internasional Bosnia-Herzegovina tersebut.
Arsenal tengah mengalami periode negatif dengan selalu menelan kekalahan dalam empat laga terakhir, termasuk dua kekalahan dari Manchester City.
Sumber: Bola.net