Sukses

Liga Champions: Skenario 4 Slot Tersisa, MU Butuh Kerja Keras

Empat tiket menuju babak perempat final Liga Champions masih menanti pemiliknya.

Liputan6.com, Jakarta Empat tim telah merebut tiket perempat final Liga Champions musim ini. Sementara empat slot tersisa, masih diperebutkan delapan klub lainnya, termasuk Manchester United (MU).  

Empat tim yang lolos terdiri atas Real Madrid, Juventus, Manchester City, dan Liverpool. Keempatnya kini tinggal menunggu lawan yang akan ditentukan 16 Maret ini. 

Sementara itu, MU yang di leg pertama hanya bermain imbang tanpa gol di kandang Sevilla harus mati-matian saat bertindak sebagai tuan rumah pada leg kedua, dini hari nanti. Demi tiket ke perempat final, MU butuh kemenangan. Sebab, hasil imbang di luar 0-0 bakal membuat langkah MU terhenti karena tim tamu Sevilla unggul gol tandang. 

Upaya yang tidak jauh berbeda juga dibutuhkan Barcelona setelah bermain 1-1 di leg pertama melawan Chelsea. Barca juga butuh menang untuk memastikan tiket ke perempat final. Hanya saja, hasil imbang tanpa gol di Camp Nou, masih cukup menyelamatkan Barca. 

Beban yang terbilang berat justru dipikul oleh wakil Italia lainnya, AS Roma. Setelah kalah 1-2 di babak pertama, Serigala Roma harus tampil lebih beringas lagi pada leg kedua yang akan berlangsung Rabu dinihari WIB (14/3.2018). Kebetulan duel akan berlangsung di kadang sendiri, Stadio Olimpico. Untuk memastikan tiket ke perempat final, AS Roma perlu 

Tidak ada kata lain, AS Roma harus mampu memenangkan duel ini. Kemenangan 1-0 sudah cukup mengantar Serigala Roma ke perempat final Liga Champions atau selisih dua gol.

Langkah yang terbilang mudah bakal dijalani oleh wakil Jerman, Bayern Muenchen setelah menang telak 5-0 atas Besiktas, pada leg pertama, Februari lalu. Hanya saja, Muenchen perlu waspada karena leg kedua bakal berlangsung di kandang lawan, Vodafone Stadyumu.

Tekanan suporter tuan rumah tidak jarang membuat kubu lawan grogi. Namun untuk melaju ke babak perempat final, Muenchen hanya perlu menghindari kekalahan lebih dari lima gol. 

 

 

2 dari 3 halaman

Hasil Leg Pertama

Bayern Muenchen Vs Besiktas (21/2): 5-0

Chelsea Vs Barcelona (21/2): 1-1

Sevilla Vs Manchester United (22/2): 0-0

Shakhtar Donetsk Vs AS Roma (22/2): 2-1

3 dari 3 halaman

Jadwal Leg II

Kamis dinihari WIB (14/3)

AS Roma Vs Shakhtar Donetsk

Manchester United Vs Sevilla

Jumat dinihari WIB (15/3)

Barcelona Vs Chelsea

Besiktas Vs Bayern Muenchen

Video Terkini