Liputan6.com, Bandung - Setelah bek Moch Al Amin Syukur Fisabillah, Persib Bandung kembali kedatangan pemain seleksi lain. Bobby Satria mencoba peruntungannya menembus skuat Maung Bandung.
Mantan pemain Sriwijaya FC tersebut mulai berlatih bersama Michael Essien dan kawan-kawan, Kamis (15/3/2018) di Lapangan Progresif, Kota Bandung. Pelatih Persib Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez, juga sudah mulai memantau kemampuan Bobby.Â
Advertisement
Baca Juga
"Bobby baru datang hari ini dan masih ada satu lagi bek tengah (Moch Al Amin Syukur Fisabillah) yang jalani seleksi," kata Gomez, Kamis (15/3/2018).
Kehadiran Bobby tentu saja memanaskan persaingan untuk mengisi posisi bek tengah Maung Bandung. Sebab Mario Gomez hanya memilih satu pemain saja. Rencananya, kedua pemain tersebut akan menjalani proses seleksi bersama Persib hingga akhir pekan ini.Â
"Kita kedatangan dua pemain bek tengah, makanya saya berusaha cari tahu apakah pemain ini bisa gabung dengan kita atau tidak," kata Mario Gomez.Â
"Mereka akan tinggal di sini sampai lusa, setelah itu kita akan beri keputusan. Dari dua pemain itu, kemungkinan kita hanya ambil satu pemain. Itu juga tidak pasti, bisa atau tidak saya ambil, tergantung nanti,"Â ujar pelatih asal Argentina tersebut.Â
Â
Â
Absen Lawan Arema
Sementara itu, Persib dijadwalkan bakal beruji coba dengan Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Minggu (18/3/2018) mendatang. Namun menurut Gomez, jika Bobby dan Sabil tidak mendapatkan kesempatan tampil dalam duel ini.
"Tidak. Hanya pemain yang sudah dikontrak Persib yang akan main di pertandingan lawan Arema nanti. Tidak ada pemain trial di sana," kata Gomez.Â
Advertisement