Sukses

Bhayangkara Vs Persija: McMenemy Siapkan Vujovic Redam Simic

Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy memercayai Vladimir Vujovic untuk meredam aksi Striker Persija, Marko Simic.

Liputan6.com, Jakarta - Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy memercayai Vladimir Vujovic untuk meredam aksi Striker Persija , Marko Simic. Bhayangkara FC akan bentrok dengan Persija dalam laga pembuka Liga 1, Jumat (23/3/2018) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

"Kita sudah set up supaya lawan dapat kesempatan tipis untuk cetak gol. Tapi itu tergantung Vujovic," ujar Simon dalam jumpa pers.

Simic menjadi sosok yang patut diwaspadai lini belakang Bhayangkara pada laga nanti. Pasalnya, striker asal Kroasia itu telah membuktikan ketajamannya bagi Persija di sejumlah turnamen pramusim dan Piala AFC.

Total, Simic telah mencetak 17 gol bagi Persija. Tak heran, ia digadang-gadang menjadi salah satu mesin gol tersubur di Liga 1 musim ini.

Kesuburan Simic di depan gawang bakal mendapat ujian dari Vujovic. Ini adalah kali pertama kedua pemain berduel di atas lapangan.

Vujovic bergabung dengan Bhayangkara dari Persib Bandung di awal musim ini. Karena pengalmaannya, tak butuh waktu lama bagi Vujovic untuk segera menjadi andalan di lini belakang skuat berjuluk The Guardian tersebut.

 

2 dari 3 halaman

Adaptasi

Lebih lanjut, Simon menambahkan, timnya masih mengalami kendala adaptasi lantaran beberapa pemain baru. Namun pelatih asal Inggris ini yakin timnya bisa mencuri poin saat berhadapan dengan Persija.

"Kita tetap percaya kalau main dengan gaya kita sendiri semaksimal mungkin, niscaya kita bisa tampil bagus," ujar Simon.

3 dari 3 halaman

Pelajari Persija

Rasa optimis juga dimiliki Gelandang Bhayangkara, Alsan Sanda. Ia menegaskan, Bhayangkara telah memelajari kekuatan Macan Kemayoran.

"Kami sudah pelajari cara main Persija, dan kita juga punya gaya main sendiri," ujar Alsan.