Sukses

Di Francesco: Roma Tak Boleh Takut Lawan Barcelona

Hasil undian perempat final Liga Champions mempertemukan Roma dengan Barcelona.

Liputan6.com, Roma - Pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco, mengakui Barcelona adalah tim terbaik di dunia. Namun, ia menegaskan bahwa skuatnya tidak gentar menghadapi Lionel Messi dan kawan-kawan.

Hasil undian perempat final Liga Champions mempertemukan Roma dengan Barcelona. Leg pertama digelar di Camp Nou pada 4 April, sementara leg kedua berlangsung 10 April di Olimpico.

Secara pengalaman dan komposisi pemain, Roma tentu masih di bawah Barcelona. Musim ini adalah pertama kalinya Roma mencapai perempat final dalam satu dekade.

Sementara Barcelona dalam kurun tersebut tiga kali juara, empat kali masuk semifinal, dan tiga kali terhenti di perempat final.

Meski demikian, Di Francesco menegaskan, timnya sudah siap meladeni permainan Luis Suarez dan kawan-kawan. "Ini adalah tantangan yang luar biasa dan kami senang bisa ikut serta di dalamnya," kata Di Francesco seperti dilansir Football Italia.

2 dari 3 halaman

Kepala Tegak

Pelatih AS Roma, Eusebio Di Francesco (Maurizio degl'Innocenti/ANSA via AP)

“Satu hal yang tidak boleh dirasakan Roma saat melawan Barcelona adalah rasa takut. Ya, kami sangat menghormati Barcelona yang kuat, tetapi tidak takut menghadapi mereka. Kami harus bangga melawan mereka dengan kepala tegak, kekuatan dan martabat yang tinggi."

“Kami adalah tim yang ingin bermain dengan cara yang kami tahu, meskipun kami menghadapi tim terbaik di dunia," Di Francesco menambahkan.

3 dari 3 halaman

Head to Head

Mengacu pada rekor pertemuan, Roma dan Barcelona memiliki kekuatan seimbang. Dari lima pertemuan, keduanya sama-sama meraih dua kemenangan dan sekali seri.