Sukses

NBA: Akhiri Performa Buruk, Spurs Pecundangi Thunder

Spurs bermain 2-2 melawan Thunder pada NBA musim ini.

Liputan6.com, San Antonio - San Antonio Spurs meraih kemenangan perdana dalam tiga laga terakhir NBA setelah mengalahkan Oklahoma City Thunder.

Kemenangan 103-99 di AT&T Center, Kamis (29/3/2018) atau Jumat (30/3/2018) WIB, sekaligus membawa Spurs menyamakan kedudukan 2-2 pada pertemuan di musim reguler NBA 2017-2018.

Kedua tim berpotensi kembali bersua di play-off. Thunder dan Spurs sama-sama memiliki catatan 44-32 pada persaingan Wilayah Barat.

Mereka hanya kalah dari Houston Rockets (61-14), Golden State Warriors (54-20), dan Portland Trail Blazers (46-29).

Play-off NBA musim ini mulai bergulir pada 14 April mendatang.

2 dari 3 halaman

Amankan Kemenangan

Spurs menunjukkan karakter untuk mengambil-alih pertandingan pada kuarter penutup. Mereka bahkan sempat menjauh 109-96 memasuki 12 detik terakhir.

Meski Paul George sempat memperkecil ketertinggalan bagi Thunder, tuan rumah akhirnya memastikan kemenangan lewat tembakan bebas Manu Ginobili.

3 dari 3 halaman

Rapor Laga

Spurs

LaMarcus Aldridge 25 poin 11 rebound

Patty Mills 14 poin

Danny Green 11 poin

Manu Ginobili 10 poin

Thunder

Paul George 26 poin 7 rebound 6 assist

Russell Westbrook 19 poin 11 rebound

Corey Brewer 14 poin

Steven Adams 10 poin 13 rebound

 

Untuk berlangganan NBA League Pass, klik di sini