Liputan6.com, Jakarta Mantan penjaga gawang Real Madrid, Iker Casillas, baru saja menginjak laga ke-1000 dalam karier profesionalnya sebagai pesepak bola. Sayang, rekor ini ternoda oleh kekalahan.Â
Casillas mengawali karier profesionalnya bersama Real Madrid pada 1999 lalu. Saint Iker--julukan Iker Cassilas-- bertahan hingga 2015. Selanjutnya, pria kelahiran Mostoles, 20 Mei 1981 itu hengkang dari Santiago Bernabeu dan bergabung dengan FC Porto hingga kini.Â
Advertisement
Baca Juga
Bersama FC Porto, Casillas akhirnya menyentuh laga ke-1000 saat timnya bertemu Belenenses, Senin (2/4/2018). Sayang, momen spesial ini tidak berujung indah. Sebab, dua pemain lawan, Nathan dan Maurides, berhasil merobek jalanya. FC Porto kalah 0-2. Â
Akibat kekalahan ini, Porto harus rela tergusur dari puncak klasemen Primeira Liga. Benfica kini berada di puncak dengan 71 poin dari 28 laga. Sementara FC Porto di urutan kedua dengan 70 poin. Adapun posisi ketiga dihuni Sporting Lisbon dengan 65 poin.Â
Â
Â
Bergelimang Prestasi
Casillas kini sudah tidak muda lagi. Usianya sudah mencapai 36 tahun. Dia merupakan pemain dengan caps terbanyak di timnas Spanyol dengan 167 pertandingan. Sementara bersama Real Madrid sejak memperkuat tim junior 19 tahun lalu, dia sudah tampil 725 laga.
Selama berkostum Madrid, Casillas memenangkan lima gelar La Liga dan tiga gelar Liga Champions, trofi lainnya. Bersama Porto, Casillas tampil sebanyak 108 laga. Rencananya, Casillas bakal melakoni laga perpisahan di Estadio do Dragao pada akhir musim ini.Â
Advertisement