Sukses

Presiden Torino Ungkap Penyebab Belotti Gagal ke AC Milan

AC Milan sempat mengajukan tawaran untuk striker Torino, Andrea Belotti.

Liputan6.com, Turin - Presiden Torino, Urbano Cairo, mengakui ada upaya dari AC Milan untuk mendapatkan Andrea Belotti. Tapi, Cairo kala itu menolak tawaran klub berjulukan I Rossoneri tersebut.

Cairo mengungkapkan bagaimana pembicaraan dia dengan petinggi AC Milan. Menurut Cairo, AC Milan tidak mampu membayar klausul rilis Belotti.

"Saya telah berbicara beberapa direktur AC Milan tahun lalu tentang rencana perekrutan Belotti," kata Caico, seperti dilansir Sky Sport Italia.

"Saya tidak ingin menjual pemain saya, dia (Belotti) punya nilai rilis klausul yang sulit disanggupi klub-klub Italia," terangnya.

Mengenai penampilan menurun Belotti bersama Torino musim ini, Cairo mengklaim itu akibat cedera. Belotti sejauh musim ini baru menjaringkan sembilan gol di Liga Italia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Kurang Beruntung

"Andrea hanya kurang beruntung musim ini, cedera serius menghalangi, sehingga dia tidak bisa tampil impresif seperti musim lalu," terangnya.

"Tapi, dia pemain yang saya ingin pertahankan untuk musim depan. Saya ragu AC Milan akan mencoba menggaet dia lagi," tutur Cairo.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.