Liputan6.com, Los Angeles - Striker asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic, memberikan isyarat kuat bahwa ia akan memperkuat negaranya di ajang Piala Dunia 2018 di Rusia.
Ibrahimovic memutuskan untuk pensiun dari timnas Swedia selepas ajang Euro 2016 lalu. Namun, keberhasilan Swedia lolos ke Rusia 2018 membuat pemain 36 tahun itu berpikir untuk kembali bermain di level internasional.
Â
Advertisement
Baca Juga
Sebelumnya, pemain LA Galaxy itu sempat mengindikasikan akan kembali dari pensiun jika merasa kondisinya bugar jelang digelarnya Piala Dunia. Kini, indikasi tersebut makin kuat jika melihat pertanyaan yang diunggah Ibrahimovic di akun Twitter pribadinya.
"Peluang saya bermain di Piala Dunia skyhoga," demikian tulis Ibrahimovic. Skyhoda dalam bahasa Swedia sendiri berarti 'setinggi langit'.
Ibrahimovic memiliki 116 caps di timnas Swedia dengan menyumbang 62 gol. Angka ini membuat Ibrahimovic menjadi pencetak gol terbanyak Swedia.
Di Piala Dunia 2018, Swedia tergabung di Grup F bersama Jerman, Meksiko, dan Korea Selatan. Swedia bakal mengawali petualangan mereka di Rusia dengan menantang Korea Selatan pada 18 Juni di Nizhny Novgorod.
Sumber: bola.net