Liputan6.com, London - Manajemen Chelsea mulai berburu pelatih sebagai calon pengganti Antonio Conte. Pelatih Napoli, Maurizio Sarri jadi pilihan pertama manajemen The Blues.
Seperti dilansir Daily Mail, hubungan manajemen Chelsea dan Conte merenggang sejak awal musim lalu. Musim ini, performa Chelsea juga anjlok, padahal berstatus juara bertahan Liga Inggris.
Advertisement
Baca Juga
Saat ini, Eden Hazard dan kawan-kawan menempati peringkat kelima klasemen sementara Liga Inggris. Kursi pelatih yang diduduki Conte pun sekarang mulai panas.
Sejumlah nama pelatih sebelumnya sudah sempat dikaitkan dengan klub asal London Barat ini. Namun, Sarri diyakini sebagai kandidat terkuat pengganti Conte.
Tebus Klausul Rilis
Namun, Sarri memiliki klausul rilis kontrak dengan Napoli. Chelsea harus menebus senilai tujuh juta pound sterling kepada Napoli bila ingin memakai jasa Sarri.
Rumor yang beredar, pelatih berusia 59 tahun itu berniat meninggalkan Liga Italia akhir musim ini. Sarri ingin mencari tantangan baru di kompetisi lain.
Selain Sarri, nama lain yang dikaitkan untuk melatih Chelsea yakni eks arsitek Barcelona, Luis Enrique. Carlo Ancelotti juga sempat disebut-sebut bisa kembali ke Stamford Bridge.
Advertisement