Wuhan - Tantangan berat menanti tiga tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Ikhsan Maulana Mustofa, pada Kejuaraan Asia Bulutangkis 2018, di Wuhan, China, 24-29 April.
Pada babak pertama, Anthony menghadapi undian relatif mudah pada babak pertama, karena akan berhadapan dengan wakil Sri Lanka, Niluka Karunaratne. Jika lolos, ia kemungkinan besar akan menghadapi laga berat melawan bintang Malaysia, Lee Chong Wei.
Advertisement
Baca Juga
Sedangkan Jonatan akan bertemu dengan Kazumasa Sakai asal Jepang. Ihsan sudah harus berjumpa dengan unggulan kedua, Son Wan-ho (Korea), pada babak pertama.
"Peluangnya agak berat, Ginting di babak kedua kemungkinan bertemu Chong Wei. Targetnya lewati Chong Wei dulu. Untuk Jonatan dan Ihsan, kalau lewat babak pertama, justru undiannya lebih baik daripada Ginting," tutur pelatih kepala tunggal putra, Hendry Saputra, Senin (24/4/2018)
"Walaupun bertemu pemain-pemain top ya tidak apa-apa, turnamen ini kan pesertanya sudah pemain level dunia semua. Namun. saya rasa peluang ke semifinal tetap terbuka, kami sudah siapkan mudah-mudahan hasilnya bagus," tambah Hendry.
Kejuaraan Asia Bulutangkis juga dimanfaatkan tim tunggal putra sebagai ujian mengukur hasil persiapan ke Piala Thomas 2018.
"Kami sudah lakukan persiapan untuk Piala Thomas dari kemarin-kemarin, di sini kami mau melihat hasil latihan tersebut. Apa saja yang perlu diperbaiki lagi," kata Hendry.
Ketiga pemain tunggal putra Indonesia akan bertanding di babak pertama Kejuaraan Asia Bulutangkis 2018 pada Rabu (25/4/2018). Sementara pasangan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan dan Angga Pratama/Rian Agung Saputro akan memulai pertandingan dari babak kualifikasi yang akan berlangsung Selasa (24/4/2018).